Samsung Segera Putus Hubungan Dengan One Drive, Backup Galeri Bisa Ke Samsung Cloud Langsung

Samsung akan menghentikan kerja sama dengan OneDrive sebagai layanan backup galeri mereka, dan mulai 11 April 2026, pengguna tidak dapat lagi menyinkronkan foto atau video dari aplikasi galeri Samsung secara langsung ke OneDrive.

Sebagai gantinya, Samsung akan mengarahkan pengguna untuk melakukan pencadangan galeri ke Samsung Cloud.

Sebagaimana langkah itu merupakan bagian dari strategi Samsung untuk memperkuat ekosistem mereka dengan mengurangi ketergantungan pada layanan cloud Microsoft serta memperbesar kendali mereka atas data pengguna melalui layanan cloud milik sendiri.

Di mana Samsung Cloud sebelumnya telah menyediakan pencadangan data seperti pengaturan perangkat, pesan, dan riwayat panggilan, dan kini akan diperluas untuk mencakup foto serta video juga.

Maka dari itu, semua pengguna disarankan untuk bersiap melakukan transisi dari OneDrive ke Samsung Cloud sebelum tenggat waktu tersebut.